Sinopsis Drama Korea Big Mouth (2022)
Kisah ini dimulai dari pasangan suami istri yang memiliki profesi berbeda. Park Chang Ho adalah seorang pengacara yang hanya banyak bicara dan kemampuannya memenangkan kasus hanya 10%.
Selama bekerja dia mendapatkan julukan sebagai Big Mouth karena kebiasaannya yang selalu terlalu banyak omong pada orang lain.
Sementara itu sang istri bernama Go Mi Ho yang berprofesi sebagai seorang suster di sebuah rumah sakit. Dia sangat cantik dan punya sifat yang bijaksana.
Pada suatu hari Park Chang Ho terlibat sebuah kasus misterius yang membuat dirinya di cap sebagai penipu dan pembunuh.
Akhirnya, untuk membersihkan nama baik sang suami, Mi Ho memberikan dukungan secara finansial dan psikis karena dia tahu bahwa suaminya bukanlah orang jahat seperti yang diberitakan oleh orang-orang.
Lantas, apakah Chang Ho dan Mi Ho akan berhasil mengungkap kebenaran tentang berita bohong yang menyeret namanya?