SIGERMEDIA.COM – Simak bocoran kelanjutan dan alur cerita dari Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini, Selasa 6 Desember: Al Cari Tahu Siapa Dalang Dibalik Semua Masalah.
Jangan sampai dilewatkan nanti malam bakal tayang Live di RCTI sinetron Ikatan Cinta yang semakin seru dan sayang untuk dilewatkan.
Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini 6 Desember, Aldebaran terlihat khawatir. Ini karena dia berpikir sangat serius tentang masalah yang sedang dihadapi.
Andin yang tampak menemani Al pun lantas meminta kepada suaminya untuk beristirahat dan tidak memaksakan diri karena tentunya khawatir akan kesehatan Al.
Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini
Al nampak terlihat pusing dengan masalah yang tengah dilaluinya, seketika Aldebaran terfikir mengenai Abimana dan mencurigainya.
“Kayaknya feeling saya benar. Abimana kayaknya dalang semua ini,” ujar Al dengan raut wajah serius.
Di sisi lain, Mama Al khawatir terhadap hubungan Elsa dan Abimana. Pasalnya, Abimana disebut bukan orang baik-baik.
“Mama tuh sebenarnya khawatir sama hubungannya Elsa dan Abimana. Mama ingat Al pernah bilang kalau Abimana itu bukan orang yang baik,” kata Mama.
Berusaha menenangkan mamanya, Andin pun berjanji akan mencari tahu soal Abimana lebih lanjut.
“Coba nanti aku dan Mas Al mencari tahu kedekatan mereka seperti apa,” tutur Andin. Dilansir dari celebrities.id, Selasa 6 Desember 2022