Horee!!! Listrik Lampung Kembali Normal 100%

Listrik di Batam dan Bitan Alami Gangguan, PLN Segera Lakukan Pemulihan Sistem
Listrik di Batam dan Bitan Alami Gangguan, PLN Segera Lakukan Pemulihan Sistem

SIGERMEDIA.COM – Bandar Lampung, 4 Juni 2024 – melanda Provinsi Lampung pada Selasa (4/6) sore, setelah terjadi gangguan pada jaringan Saluran Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 275 kV Lubuk Linggau – Lahat.

Gangguan ini mengakibatkan 15 ribu lebih gardu distribusi terganggu, sehingga 2,6 juta pelanggan PLN di Lampung kehilangan pasokan listrik.

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung bergerak cepat untuk memulihkan pasokan listrik. Upaya pemulihan melibatkan penanganan pada 267 penyulang tegangan menengah 20kV yang menyuplai 15.600 gardu distribusi.

Baca Juga : Sinopsis Cinta Tanpa Karena Hari Ini 6 Juni 2024: Eki Gugur Demi Tugas, Ghani dan Anggun Terpojok?

Upaya PLN Memulihkan Listrik di Lampung

General Manager PT PLN (Persero) UID Lampung Sugeng Widodo beserta jajaran terus memantau dan mengupayakan pemulihan kelistrikan secepat mungkin.

Petugas PLN bekerja keras dengan mengutamakan keselamatan dan kualitas pekerjaan untuk memastikan layanan kelistrikan kembali normal.

Baca Juga : Timnas Indonesia Siap Hadapi Irak di SUGBK: Akankah Garuda Lolos Babak Ketiga?

Listrik Lampung Kembali Normal 100%

Berkat kerja keras dan koordinasi yang baik, PLN berhasil menormalkan kembali pasokan listrik di Lampung pada Kamis (6/6) dini hari pukul 00.59 WIB.

Sebanyak 2,6 juta pelanggan PLN di Lampung kini telah kembali menikmati layanan listrik.

Baca Juga : Jadwal Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2024

PLN Mohon Maaf Atas Ketidaknyamanan

PLN menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya atas yang terjadi di Lampung. PLN juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat di Lampung yang telah memberikan dukungan dan memahami kondisi yang terjadi.

Temukan Artikel Viral kami di Google News